bravobbc.com – Cara Mempengaruhi Orang. Seorang psikolog Amerika, Dr.Robert Cialdini, mencurahkan sebagian besar karir nya pada satu masalah paling dasar sekaligus paling besar dalam komunikasi: kapan orang mengatakan “ya”?
Atau lebih lugasnya bisakah kita membuat mereka mengatakan “ya”?.
Cialdini mengidentifikasi enam prinsip universal yang menjelaskan bagaimana kita bisa membujuk orang untuk menerima saran kita.
6 Prinsip Universal Cara Mempengaruhi Orang
1.Timbal-Balik:
Pada dasarnya ini adalah prinsip alkitabiah yang sudah ada sejak lama. Perlakukanlah orang lain sebagaimana anda ingin diperlakukan. Wujudkan kedalam tindakan.
Jika anda ingin mendapatkan sesuatu maka berikanlah sesuatu. Urutanya sangat penting: Tawarkan sesuatu terlebih dahulu, kemudian mintalah sesuatu yang anda inginkan.
2.Otoritas:
Kita cenderung mengikuti para ahli. Kita lebih percaya dokter yang menggunakan jaket putih dan menunjukan ijazah di dinding.
Tugas anda: Temukan apa makna “jaket putih” dalam lingkup keahlian anda.
3.Konsistensi
Kita menghormati orang-orang yang konsisten dalam ucapan dan prilaku.
Tugas anda: setialah pada satu pesan. Jangan mengikuti setiap tren. Konsistenlah pada satu hal, orang akan mengigat Anda karena hal tersebut.
4.Konsensus
KIta adalah grombolan. Kita melakukan apa yang orang lain lakukan. Inilah yang disebut “sosial proof”.
Tugas anda: Jika Anda ingin seseorang melakukan sesuatu, tunjukanlah bahwa orang lain pun melakukan hal tersebut.
5.Kelangkaan
Kita semua ingin sesuatu yang langka dan kita semua takut kehilangan sesuatu yang kita miliki.
Tugas anda: Mungkin membicarakan manfaat dari suatu yang anda tawarkan tidak cukup.
Anda juga perlu menunjukan apa yang hilang jika mereka tidak bertindak. Prinsip ini juga berlaku jika seseorang menghadapi perubahan:
Biasanya mereka takut akan kehilangan sesuatu. Maka itu sampaikanlah apa yang akan hilang jika mereka tidak mengambil tindakan.
6.Kesukaan
Prinsip ini tergolong paling universal: orang cenderung mengatakan “ya” pada orang yang mereka sukai. Namun siapakah yang kita sukai?
Menurut Cialdini, ada tiga faktor: Kita suka pada orang yang sama dengan kita, kita suka pada orang yang memuji kita, kita suka dengan orang yang bekerja sama dengan kita untuk mencapai suatu tujuan.
“Biasakan membantu orang lain, tetapi jangan pernah
katakan ‘bukan masalah besar’, Katakanlah ‘Tentu saja.’
inilah yang dilakukan seorang teman satu sama lain“
-Robert Cialdini
Demikian artikel Cara Mempengaruhi Orang ini semoga bermanfaat.
Sumber : Buku The Communication Book, Mikael Grogerus & Roman Tschappeler